Tuesday 17 June 2014

MAN OF THE MATCH Prancis 3-0 Honduras: Karim Benzema

 ramanurkholiq.blogspot.com-Setelah tampil kurang memuaskan di Piala Dunia sebelumnya, Prancis mampu memulihkan nama baik
mereka di turnamen kali ini. Les Bleus sukses membenamkan Honduras tiga gol tanpa balas. Laga pertama mereka di turnamen ini pun sekaligus membawa mereka ke puncak klasemen Grup E. Adapun, ketiga gol Prancis kali ini tidak lepas dari ketajaman seorang Karim Benzema.
Prancis tampil dominan sejak awal, namun masih kesulitan membobol gawang Honduras yang tampil rapat. Kendati begitu, Wilson Palacios melakukan kebodohan yang merugikan Honduras. Ia melanggar Paul Pogba di kotak penalti sekaligus menerima kartu kuning kedua, tepat tiga menit jelang jeda turun minum. Benzema dipercaya jadi algojo dan sukses menaklukkan Noel Valladares dengan mudah. Si Ayam Jantan berada di atas angin setelah mencetak gol pertama dan melawan 10 pemain Honduras.
Dua menit usai turun minum, Benzema kembali menunjukkan naluri golnya di depan gawang. Striker Real Madrid ini menyambut bola lengkung Yohan Cabaye dengan sentuhan kaki kirinya. Bola membentur mistar, tapi mengarah keluar gawang. Beruntung, Valladares salah mengantisipasi sehingga bola masuk gawang - walau masih muncul kontroversi mengenai siapa yang mencetak gol.

Kombinasi Prancis di lini tengah sukses mengacak-acak permainan Honduras, sementara Benzema selalu mengkonversi kerjasama apik rekannya menjadi sebuah ancaman. Pergerakan tanpa bolanya mampu mengeksploitasi lini belakang Honduras. Ia pun hampir mencetak gol keduanya di menit 54, usai menyambut umpan silang Antoine Griezman. Sayang, Valladares bereaksi cukup cepat untuk menutup pergerakannya.

Tetap saja, tak ada yang bisa menghalau Benzema malam ini. Sang penyerang tetap mencetak gol keduanya malam ini...dengan brilian! Bermula dari sepakan keras Mathieu Debuchy dari luar kotak penalti, bola memantu Patrice Evra dan jatuh ke hadapan Benzema. Dari sudut sempit, Benzema menendang bola dengan keras dan mengoyak jala Honduras untuk ketiga kalinya. Prancis pun berselebrasi merayakan dominasi mereka, setelah peluit panjang akhirnya dibunyikan.

0 komentar:

Post a Comment